Blog Details

Image

Life Talk Hotel Indonesia Kempinski Jakarta dengan Mutualplus


Jumat, 21 Oktober 2022, PT. Mutualplus Global Resources menyelenggarakan Life Talk yang bekerja sama dengan Hotel Indonesia Kempinski Jakarta yang berlangsung di training room Hotel Indonesia Kempinski Jakarta. Acara ini mengusung tema Mental Health “Duck Syndrome”. Life Talk diselenggarakan untuk mengedukasi seluruh karyawan mengenai penting nya menjaga kesehatan mental diruang lingkup bekerja.

Life Talk diikuti oleh para staff Hotel Indonesia Kempinski Jakarta dari berbagai bagian. Life Talk secara spesifik membahas mengenai Duck Syndrome dan bagaimana karyawan dapat memahami hal- hal apa saja yang dapat mengganggu kesehatan mental. Life Talk dihadiri oleh 3 psikolog sebagai pembicara yaitu Bapak Dedy Irwanto, M.Psi, Psikolog, Ibu Ayu Mirandini, M.Psi, Psikolog, dan Ibu Tri Novida, S.Psi, Psikolog.

Pada penyampaiannya, Bapak Dedy menyatakan bahwa “ penting nya kita untuk lebih care dan peduli terhadap kesehatan mental kita, karena kondisi gelisah, susah payah, itu adalah situasi yang real, situasi yang nyata, semisalnya permasalahan itu dipendam terus maka bisa meledak .”

Pernyataan tersebut ditambahkan oleh Ibu Ayu, yang menyampaikan bahwa “ kalau kondisinya semakin tidak baik, maka solusi nya treatment nya yang saya ubah, namun apabila dilakukan treatment yang berbeda dan kognisis nya bagus maka keadaan tersebut dapat kembali membaik dan kembali normal.”

Begitu besar antusias dari peserta Life Talk kali ini, terlihat dari interaksi yang berlangsung antara peserta dan pembicara. Tidak hanya pelatihan, namun tim Mutualplus juga membuka psycho clinic untuk beberapa peserta. Dengan diadakannya Life Talk, semoga semakin banyak teman-teman yang sadar dan peduli dengan kesehatan mental.